Selasa, 15 Juli 2008

Chemical Rage

Subhanallah.

Mungkin cuma itu kata yang tepat untuk melihat keadaan ane sekarang.
Rasanya baru kemaren ane daftar di SDPN Sabang di Jl. Sabang nomor 1, gak nyangka ane udah dua kali ganti warna celana!

Jujur, ane bener bener nyesel akan waktu yang telah ilang selama ane hidup selama 16 tahun, tapi seperti yang mereka bilang, penyesalan selalu datang terlambat, kan? Sungguh ane kira, sesal banget seengaknya masa kecil gak dipake main piano.

Akhir akhir ini ane ngambil biola, ehm, pokoknya belum bisa diceritain apa motifnya. Mungkin karena ane terkesima dengan lagu klasik "Tzigane"-nya Raven. Kalau hoki, giat, dan emang aye ada bakat, insya allah, aye mungkin aja bisa mainin "Vain" nya Tsukihime untuk modal stress di rumah, mwahahahahahhaha.....!

Talking about skill, akhir akhir ini aye ditawari peran penting disekolah, dan, subhanallah, gak main main, peran main di "drama", Olimpiade Kimia!

Bukan rahasia umum di SMPN 7 dulu, kalau aye emang bener bener addict dan maniak soal kimia, kalau ditanya obsesi sama iklan Star Mild, pasti obsesi ane jadi Profesor sinting yang suka ada di kartun kartun waktu jaman kita kecil---- whoa, I just love the thing which blows!

Alhamdulillah, kalau pak Albiker, guru baru Kimia kelas XI bilang aye punya bakat di bidang ini, I'll just give it all! Ternyata kata orang bahwa "Love Conquers All" adalah betuuuul! Karena Kimia baru "lampu hijau" sekarang, aye bakal kejar sekeras mungkin. Cannot let this pass by....!

Kenapa? I just want to be extraordinary.

Menurut nasehat seorang bijak pada ane, beliau berkata, "Janganlah puas dengan menjadi orang yang rata-rata, apalagi dibawah rata rata". Why? Karena orang dibawah rata-rata itu "kebangetan", orang rata-rata itu "kebanyakan", itulah alasan singkat mengapa orang harus berusaha untuk jadi yang terbaik. Arena balap dalam hidup itu kejam, that's why you have to strive for it!

Ane pernah baca sebuah artikel yang bener bener ekstra pedas yang lebih pedas dari sambel ABC dan lebih garing dari bojegan ini. Artikel ini pada dasarnya menyatakan bahwa remaja Indonesia adalah pemalas, dan blah blah blah--- yang secara tidak langsung menyatakan generasi kita itu generasi yang [maaf] tolol, karena malas adalah pangkal dari kebodohan! Mari kita buktikan bahwa ini tidak benar!!

Kebetulan, kalau ane mungkin do'anya ambil dari sini, I might just got what you need.


أَعُوذُ بِاللّهِ أَنْ أَكُونَ مِنَ الْجَاهِلِينَ
"...Aku berlindung pada Allah agar tidak termasuk orang orang yang bodoh"
(Qur'an Surah Al- Baqarah: 67)




Jadi? Go for it!

Olimpiade Kimia bener bener mendekat! Ane tahu persis saingan ane banyak. Contoh, seorang penguasa TB yang kabarnya berotak orisinil ekspor dari planet Mars, Krisna. atau seorang yang dikenal akan semangat yang luar biasa keras dan didukung oleh karisma tinggi juga ilmu, Malika. Dan lawan lawan tangguh lain, tapi, jika Allah mengizinkan. Jika ane udah berusaha sebaik mungkin--- tawakal. Mungkin aja ane jadi salah satu bagian dari tim yang menang di olimpiade ini!



I'll try my best!

Tidak ada komentar: